Di PON 2024, Aceh Targetkan Posisi Lima Besar

Atlet Aceh berlatih di Stadion Harapan Bangsa. Foto: dok koniaceh.
Atlet Aceh berlatih di Stadion Harapan Bangsa. Foto: dok koniaceh.

Ketua Harian Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh, Kamaruddin Abubakar alias Abu Razak, menargetkan Aceh menyelesaikan Pekan Olahraga Nasional Aceh-Sumatera Utara 2024 pada posisi lima besar. Posisi Aceh sebagai tuan rumah dinilai Abu Razak potensial untuk meraih medali di sejumlah cabang olahraga. 


"Target kita lima besar. Syukur bisa menjadi juara umum,” kata Abu Razak kepada Kantor Berita RMOLAceh, Sabtu, 6 Desember 2021. 

Selain menyiapkan atlet untuk berlaga di perhelatan tersebut, Abu Razak juga memastikan Aceh siap menjadi tuan rumah. Pertandingan-pertandingan dalam kejuaraan nasional itu akan digelar di sejumlah daerah di Aceh. 

Pemerintah Aceh sendiri, kata Abu Razak, menyediakan tanah seluas 150 hektare di Kuta Malaka, Aceh Besar, untuk menjadi venue sejumlah cabang olahraga. Abu Razak berharap persiapan atlet Aceh dan venue pertandingan benar-benar matang untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Abu Bakar menyebutkan untuk cabang-cabang olahraga yang disepakati dengan Sumatra Utara sebanyak 32. Namun dalam Gubernur Aceh dan Gubernur Sumatera Utara menyepakati 28 cabang olahraga. Abu Razak mengatakan masih ada kemungkinan penambahan jumlah cabang olah raga yang akan dipertandingkan. Penambahan itu bisa jadi enam atau delapan cabang. 

Abu Razak juga mengatakan satu cabang olahraga yang tengah naik daun, e-sport, belum dimasukkan ke dalam daftar pertandingan yang akan diperlombakan di PON 2024. Namun pihaknya siap jika cabang olahraga ini dimasukkan ke dalam daftar tersebut.