Dirjen Diksi Kemendikbudristek Kunjungi Pameran Karya Pelajar SMKN se-Aceh

Kadisdik Aceh, Alhudri mendampingi Dirjen Diksi Kemendikbudristek, Kiki Yuliati dan Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki saat melihat produk hasil karya siswa SMKN se-Aceh. Foto: Helena Sari/RMOLAceh.
Kadisdik Aceh, Alhudri mendampingi Dirjen Diksi Kemendikbudristek, Kiki Yuliati dan Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki saat melihat produk hasil karya siswa SMKN se-Aceh. Foto: Helena Sari/RMOLAceh.

Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi (Dirjen Diksi) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Kiki Yuliati bersama Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Ahmad Marzuki mengunjungi pameran produk karya pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri se Aceh yang berlangsung di SMKN 3 Banda, Jumat, 17 Maret 2023.


Pantauan RMOLAceh, dalam kunjungannya Kiki Yuliati dan Gubernur Aceh tampak antusias saat mencoba mengolah kain batik. Didampingi Kadisdik Aceh, Alhudri, kedua pejabat tersebut melihat langsung karya mekanik hasil bengkel pelajar SMK.

"Tidak perlu menunggu industri besar untuk menjadi besar, saat menguatkan ekonomi keluarga maka di situ saatnya kita menjadi kuat," kata Kiki.

Sementara itu, Pj Gubernur Aceh, Ahmad Marzuki berharap seluruh SMK di daerah Aceh dapat menyelesaikan segala proses pendirian BLUD ini. "Semoga bisa menjadi berkah bagi kita semua dan generasi kedepannya," ujarnya. 

Ahmad Marzuki juga menghimbau seluruh kepala dinas untuk mengembangkan seluruh SMK. Melalui BLUD, kepala sekolag bisa langsung berkoordinasi dalam memajukan potensi siswa. Apalagi, sekolah harus mampu membenahi dan terus mengembangkan diri. 

"Mari dikembangkan, gali terus potensi di masing-masing SMK," ujar Ahmad Marzuki.