DPS Pemilu 2024 di Provinsi Aceh Capai 3.749.350 Orang

Ilustrasi DPS. Foto: net.
Ilustrasi DPS. Foto: net.

Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh telah menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) sebanyak 3.749.350  pemilih, untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Hasil rekapitulasi dan penetapan DPS untuk Pemilu 2024 mendatang yang telah berlangsung di Grand Nanggroe Hotel Kota Banda Aceh, Kamis, 13 April 2023.


"DPS tersebut merupakan hasil dari penyusunan dan penetapan di 23 KIP Kabupaten Kota," kata Ketua Divisi Data dan Informasi Komisi KIP Aceh, Agusni AH kepada Kantor Berita RMOLAceh, Jumat, 14 April 2023.

Menurut Agusni, dari jumlah 3.749.350 orang pemilih tersebut,  terdiri dari laki-laki 1.844.479 dan perempuan 1.904.871 serta 16.038 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

DPS dan TPS tersebut meliputi Kabupaten Aceh Selatan dengan jumlah 171.218 pemilih/710 TPS, Aceh Tenggara 151.648 pemilih/726 TPS, Aceh Timur 295.431 pemilih/1.239 TPS, Aceh Tengah 151.098 pemilih/659 TPS dan Aceh Barat 143.710 pemilih/ 644 TPS.

Kemudian Aceh Besar 291.026 pemilih/ 1.270 TPS, Pidie 315.859 pemilih/1.405 TPS, Aceh Utara 427.980 pemilih/1.904 TPS, Simeulue 66.047 pemilih/292 TPS, Aceh Singkil 86.786 pemilih/374 TPS, Bireuen 317.217 pemilih/1.359 TPS, Abdya 110.028 pemilih/442 TPS dan Gayo Lues 69.196 pemilih/307 TPS.

Selanjutnya, Aceh Jaya 67.394 pemilih/311 TPS, Nagan Raya 122.619 pemilih/551 TPS, Aceh Tamiang 208.617 pemilih/913 TPS, Bener Meriah 113.696 pemilih/496 TPS, Pidie Jaya 111.951 pemilih/484 TPS dan Banda Aceh 169.981 pemilih/617 TPS .

Selain itu, Sabang 28.918 pemilih/110 TPS, Lhokseumawe 134.255 pemilih/492 TPS, Langsa 129.915/487 TPS dan Subulussalam 64.760 pemilih/246 TPS.

"Hasil DPS tingkat Provinsi Aceh ini akan kembali diplenokan KPU RI bersama 38 provinsi lainnya di tingkat nasional pada tanggal 17-18 April 2023 di Jakarta nanti," ujar dia.

Agusni mengatakan salinan DPS akan diserahkan ke sejumlah stakeholder juga diumumkan oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) di setiap desa agar segenap warga masyarakat dapat melihat namanya, sudah masuk dalam daftar pemilih untuk Pemilu  2024 mendatang. 

"Bila belum terdata di dalam DPS ini, diharapkan segenap masyarakat yang sudah memenuhi persyaratan untuk memilih berkenan menyampaikan kepada PPS setempat sehingga namanya segera dimasukkan dalam daftar pemilih," ujar Agusni.