Kepala Terminal Batoh Pastikan Keberangkatan Penumpang Tidak Terganggu Kebakaran Dua Bus Sempati Star

Bangkai bus scania milik Sempati Star yang terbakar di Terminal Batoh. Foto: Fakhrurrazi.
Bangkai bus scania milik Sempati Star yang terbakar di Terminal Batoh. Foto: Fakhrurrazi.

Kepala Terminal Batoh, Heriyanto, mengatakan dua unit bus Sempati Star yang terbakar itu diakibatkan oleh korsleting. Percikan api itu terjadi saat kendaraan bermerek scania itu menjalani perawatan oleh operator bus. 


"Bus scania ada sedikit perbaikan di bagian mesinnya. Pada saat perbaikan itu terjadi korsleting dan menimbulkan api," kata Heriyanto, Sabtu, 20 Maret 2021.

Heriyanto mengatakan api dengan cepat membakar bagian belakang bus pertama, bernomor polisi BL 7977 AA. Bahkan api menjalar dan membakar sebuah bus dek ganda yang bersisian dengan bus pertama. 

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu,” kata Heriyanto. Heriyanto juga memastikan bahwa pelayanan penumpang di Terminal Batoh berjalan normal malam ini. 

Direncanakan bus penumpang antar lintas provinsi tersebut bakal berangkat ke Medan, Sumatera Utara. Dijadwalkan bus patas scania akan berangkat di pukul 19.00 Wib dan double decker berangkat pada pukul 20.00 WIB.

Satu unit bus scania seri K410 dibandrol oleh karoseri Adi Putro dengan harga Rp 2,9 miliar. Nilainya bisa membengkak untuk bus dengan dek ganda (double decker).