Lantik Lima Pengcab, JMSI Lampung Siap Wadahi Perbedaan dalam Pemilu 2024

Acara pelantikan lima pengurus cabang (Pengcab) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) di Provinsi Lampung. Foto: RMOLLampung.
Acara pelantikan lima pengurus cabang (Pengcab) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) di Provinsi Lampung. Foto: RMOLLampung.

Sebanyak lima pengurus cabang (Pengcab) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) di Provinsi Lampung, resmi dilantik. Pelantikan, dipimpin langsung Ketua Pengurus Daerah (Pengda) JMSI Provinsi Lampung Ahmad Novriwan di GSG Presisi Mapolda Lampung, Selasa, 8 November 2022.


Kelima Pengcab adalah Pengcab JMSI Kabupaten Tulangbawang Barat, Tulangbawang, Pringsewu, Pesawaran dan Kota Metro. Pengcab lainnya belum ada. Pelantikan diisi prosesi penyerahan pataka kepada para pengcab.

Ahmad Novriwan, berharap para pengurus cabang yang baru dilantik bisa memberikan sumbangsih bagi perkembangan pers dan keberadaannya bisa dirasakan manfaatnya bagi masyarakat. 

Terutama, kata Novriwan, bagaimana memposisikan JMSI sebagai mitra kritis dan bertanggung jawab menjelang gelaran Pemilu Serentak 2024. Hal tersebut sesuai tugasnya sebagai pilar demokrasi keempat. 

"JMSI siap mewadahi perbedaan dalam pesta demokrasi, berharap dasar demokrasi ini menjadi kado terindah dalam kehidupan demokrasi kita," kata Novriwan, dalam amanat pelantikan itu.

Sementara, Ketua Umum JMSI Teguh Santosa yang hadir pada pelantikan itu, mengucapkan selamat sekaligus menyatakan keyakinannya bahwa keberadaan JMSI dapat turut membangun ekosistem pers yang sehat dan profesional.