Piala Dunia 2022: Kroasia Juara Tiga, Maroko Serbu Wasit Qatar

Sundulan Josko Gvardiol yang membawa Kroasia menang 1-0 dari Maroko. Foto: net.
Sundulan Josko Gvardiol yang membawa Kroasia menang 1-0 dari Maroko. Foto: net.

Tim nasional Maroko dikalahkan Kroasia dalam perebutan peringkat tiga Piala Dunia 2022. Pertandingan itu berlansung di Khalifa Internasional Stadium, Sabtu, 17 Desember 2022.


Sejak awal pertandingan kedua tim saling bermain terbuka, hingga menit ketujuh Kroasia mencetak gol pertama lewat sundulan Josko Gvardiol.

Berselang dua menit kemudian, Singa Atlas menyamakan kedudukan lewat sundulan Achraf Dari pada menit kesembilan. Sebelum turun minum, Kroasia kembali mencetak gol lewat tendangan melengkung Mislav Orsic. Hingga turun minum skor 2-1 kemenangan bagi Kroasia.

Usai turun minum, Kroasia tidak menurun tempo permainan meski sudah unggul 2-1 dari Maroko. Serangan demi serangan menghatui penjaga gawang Maroko. 

Pada menit ke-60 beberapa pemain mengalami cidera hamstring, sehingga terpaksa ditarik keluar. Seperti Achraf Dari, dan beberapa pemain kunci lainnya.

Usai menggantikan beberapa pemain, pemain Maroko terus mengejar ketinggalan. Peluang demi peluang yang diciptakan tak membuah goal, hingga waktu normal Kroasia masih unggul 2-1.

Sebelum pertandingan usai, sejumlah pemain timnas Maroko sempat menyerbu wasit dari Qatar, Al Jassim, pemimpin laga tersebut. Karena beberapa keputusan yang diambil dianggap merugikan tim nasonal Maroko. 

Usai pertanding, sejumlah pemain dan pelatih Maroko kembali melakukan protes. Mereka tak menerima beberapa keputusan yang diambil wasit Al Jassim.