Pimpanan DPRK Aceh Barat Beda Usulkan Nama Pj Bupati ke Kemendagri

Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat, telah mengusulkan tiga nama calon Penjabat (Pj) Bupati kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Ketiga nama tersebut akan menggantikan Ramli MS yang habis masa jabatan, 10 Oktober mendatang.


"Iya benar (terkait usulan tiga nama Pj bupati Aceh Barat)," kata sumber Kantor Berita RMOLAceh, Senin, 12 September 2022.

Menurut sumber Kantor Berita RMOLAceh, pimpinan DPRK Aceh barat mengusulkan nama berbeda ke Kemendagri. Ketua DPRK mengusulkan tiga nama, yaitu Zalsufran, Mahdinur dan Mahdi Efendi.

Zalsufran saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Peternakan Aceh dan putra asli Meulaboh; Mahdinur saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh; dan Mahdi Efendi menjabat sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Aceh.

Sementara wakil ketua DPRK Aceh Barat mengusulkan nama berbeda. Yaitu, T Ahmad Dadek, Mahdinur, Hasrul Edyar.

Usulan nama itu tertuang dalam salinan Nomor 120/170/2022 perihal usulan nama calon Pj bupati Aceh Barat. Salinan itu diteken oleh Wakil 1 dan II DPRK Aceh Barat, Ramli dan Kamaruddin.

T Ahmad Dadek saat ini menjabat sebagai Kepala Bappeda Aceh; Mahdinur saat ini menjabta sebagai Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh; dan Hasrul Edyar yaitu bekas wakil bupati Simeulue. 

Dengan kata lain, pimpinan DPRK Aceh Barat hanya kompak mengusulkan satu nama yang sama. Yakni, Mahdinur.