Polisi Masih Buru Penembak Warga di Aceh Besar

Konferensi pers kasus pembunuhan dua warga di Aceh Besar. Foto: Muhammad Fahmi/RMOLAceh.
Konferensi pers kasus pembunuhan dua warga di Aceh Besar. Foto: Muhammad Fahmi/RMOLAceh.

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah (Polda) Aceh, Kombes Pol Winardy, mengatakan pihaknya masih memburu penembak warga di Indrapuri, Aceh Besar. Nama eksekutor tersebut sudah dikantongi.


“Penyidik dilapangan masih berkerja keras," kata Winardy, saat konferensi pers, di Mapolda Aceh, Senin, 6 Juni 2022.

Winardy mengatakan, setelah didalami dan ditangkap eksekutor akan diketahui jenis dan asal senjata itu berasal. 

“Kami harapkan dalam waktu dekat tersangka ini bisa kita tangkap dan kita akan membuat lebih terang lagi perkara ini,” kata Winardy.

Winardy menyebutkan, selongsong peluru sebagai barang bukti sudah dikirim ke labfor Medan. Di sana akan diketahui jenis dan asal senjata.

“Yang pasti senjata itu ditembakan dari senjata jenis laras panjang. Cuma jenis yang mereknya apa itu lagi didalamin dari laboratorium forensik,” kata Winardy. “Memang ditembakan untuk membuat mati."