Rusia Usir Lima Diplomat, Tutup Konsulat Swedia

Duta Besar Swedia untuk Rusia Malena Mard saat menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Rusia Vladimir Putin di Alexander Hall, Kremlin Moskow pada Februari 2020. Foto: ist.
Duta Besar Swedia untuk Rusia Malena Mard saat menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Rusia Vladimir Putin di Alexander Hall, Kremlin Moskow pada Februari 2020. Foto: ist.

Moskow mengusir lima diplomat Swedia, buntut dari pertikaiannya dengan negara itu. Kementerian Luar Negeri Rusia dalam pernyataannya Kamis lalu, mengumumkan bahwa Rusia juga menutup konsulat jenderal Rusia di Gothenburg dan misi diplomatik Swedia di St. Petersburg.


Duta Besar Swedia untuk Moskow Malena Mard juga telah dipanggil untuk membicarakan hal tersebut. "Duta Besar Swedia diberitahu tentang tindakan pembalasan ini. Sebuah keputusan dibuat untuk mendeklarasikan lima diplomat Swedia sebagai persona non grata," kata Kementerian tersebut, seperti dimuat sumber Kantor Berita Politik RMOL, Jumat, 26 Mei 2023.

Langkah itu dilakukan setelah Swedia pada akhir April mengusir lima diplomat Rusia karena "kegiatan yang tidak sesuai" dengan status diplomatik mereka.

Keputusan Stockholm yang mengusir lima pegawai misi diplomatik Rusia di Swedia dan menyatakannya sebagai personae non gratae, digambarkan sebagai tindakan bermusuhan secara terbuka.

"Tindakan otoritas Swedia ini semakin memperburuk situasi dalam hubungan bilateral, yang telah mencapai tingkat rendah yang belum pernah terjadi sebelumnya, termasuk sebagai akibat dari kampanye Russophobia yang sedang berlangsung di Swedia," kata Kementerian. 

Diplomat Swedia telah diperintahkan untuk meninggalkan Rusia dalam tenggat waktu yang sama dengan yang ditetapkan otoritas Swedia untuk kepergian diplomat Rusia.