Tim Road Bike Aceh Raih Podium di Tour de Samosir

Team Road Bike Aceh. Foto: ist.
Team Road Bike Aceh. Foto: ist.

Team Road Bike Aceh, di bawah Chief of Mission event Fauzan T Banta, menempatkan dua pesepeda di podium race King Of Mountain KU 35 - 50 pada Tour de Samosir 2, Ahad, 28 Maret 2021. Mereka meraih posisi Juara 1 dan Juara 3. 


“Juara 1 sukses diraih oleh saudara Wahyu SBG dan Juara 3 oleh saudara Sulaiman,” kata Fauzan dalam keterangan tertulis. 

Bagi Wahyu, ini adalah kali kedua meraih podium. Dia juga berhasil memperbaiki posisi. Pada even yang sama tahun sebelumnya, dia meraih posisi tiga. Sedangkan bagi Sulaiman, ini kali pertama keikutsertaannya pada Tour de Samosir. Di kalangan rekan-rekannya, Sulaiman alias L-Man, kata Fauzan, merupakan raja tanjakan. Hampir semua tanjakan berat di wilayah Aceh berhasil dijajalnya.

Tour de Samosir 2 ini start dan finish di Hotel Rogate Beach Ambarita. Para pebalap sepeda menyusuri sisi barat pinggiran Danau Toba dengan jarak tempuh 120 kilometer melewati Pangururan sampai ke Puncak Tele. 

Pemandangan indah kawasan danau Toba sangat memanjakan peserta. Bahkan satu hari menjelang pelaksanaan Tour de Samosir 2, Menparenkaf Sandiaga S Uno terlebih dahulu mencoba rute ini dan menyatakan dukungan atas event ini.

Even ini juga diikuti berbagai peserta dari Sumatera dan Jawa. Antusias peserta cukup ramai meskipun dalam situasi pandemi. Namun Fauzan menegaskan bahwa even ini dilaksanakan dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan Covid-19.

Fauzan mengatakan torehan atlet road bike Aceh ini diharapkan memotivasi lain. Prestasi mereka juga diharapkan dapat mengharumkan nama baik Aceh. Fauzan juga berharap seluruh seluruh stakeholder dapat bersinergi untuk mendukung pembinaan para atlet sepeda Aceh.

“Mereka adalah modal dan pondasi prestasi olahraga sepeda di Aceh,” kata Fauzan.